TIPS MEMBACA CEPAT

Kemampuan membaca dapat ditingkatkan dengan latihan, latihan ini dilakukan sesering mungkin dan otomatis akan meningkatkan kemampuan membaca seseorang. Teknik paling umum adalah membaca keseluruhan isi buku tanpa memilih, namun akan timbul kesulitan bila kita hanya punya sedikit waktu, misalkan batas waktu untuk membuat ptk, skripsi, tesis atau desertasi,  untuk itu diperlukan teknik khusus.
Berikutnya adalah jenis buku yang akan dibaca, ada beberapa buku yang perlu dibaca keseluruhan dan ada buku yang hanya diperlukan beberapa bagian saja, buku jenis lainnya misalkan komik atau novel tidak bisa dibaca sebagian saja, harus dibaca keseluruhan agak kita dapat memahami isi dan manfaatnya.
Agar tidak meluas, kita akan fokuskan membaca cepat buku yang berkaitan dengan pembelajaran, membaca buku seperti ini tidak perlu keseluruhan, beberapa bagian saja yg dinilai penting dan akan digunakan dalam pembelajaran, cara yg termudah adalah :
  1. Lihat dan pilih buku yang sesuai dengan kebutuhan kita
  2. Cari tempat yang nyaman dan kondusif serta tenang, usahakan pilih waktu yg tidak mendekati waktu sholat atau ibadah.
  3. Duduk dengan rileks dan santai
  4. Hindari alat komunikasi atau televisi atau apapun, terutama medsos.
  5. Siapkan makanan dan minuman ringan agar saat diperlukan tidak perlu repot, juga alat tulis bila diperlukan
  6. Jika sudah siap mulailah dengan doa
  7. Baca ringkasan buku, ada di bagian sampul belakang dan bagian kata pengantar.
  8. Lihat dan baca daftar isi keseluruhan, pilih dan tandai bagian yang akan dibaca
  9. Baca bagian yg diperlukan, bila ada yg penting beri tanda dengan stabillo,  tapi kalau bukunya hasil pinjam jangan di kotori, catat di buku atau catatan khusus untuk buku tersebut. 
  10. Baca kalimat perkalimat dan usahakan tidak maju mundur dalam membaca, maksudnya membaca terus tanpa mengulang-ulang bacaan yg telah dibaca, karena kita bukan menghapalkan.
  11. Fokus mata ada di tengah buku, yg bergerak adalah bola mata kita bukan kepala apalagi buku yg bergerak.
  12. Buat kesimpulan singkat perbagian yg telah dibaca
  13. Cari referensi lain bila ternyata ada hal yg tidak ditemukan dalam buku yang telah dibaca. 
Itulah beberapa tips tentang membaca cepat semoga dapat memberikan manfaat.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

PROGRAM KEGIATAN UJIAN PRAKTEK PENJASORKES

RPP BERDIFERENSIASI PJOK SMP